Kecewa Laga Persib Vs Persija Ditunda, Marc Klok: Berharap Ada Perbaikan Agar Kompetisi Indonesia Lebih Baik

LAGA kontra Persija Jakarta resmi ditunda, Pemain Persib Bandung Marc Anthony Klok angkat bicara menurutnya, menyesalkan banyaknya pertandingan yang harus tertunda. Pemain naturalisasi asal Belanda ini berharap adanya perbaikan dalam beberapa aspek agar kompetisi Indonesia lebih baik.

“Yang pertama saya ingin bicara jika di kompetisi ini banyak sekali pertandingan yang ditunda. Contohnya di Persib Bandung, melawan Bhayangkara FC ditunda, saat menghadapi Borneo FC juga kami hampir gagal bertanding,” ungkap Pemain naturalisasi ini dikutip darilaman resmi klub, Sabtu 4 Maret 2023.

Ditundanya pertandingan kontra Persija Jakarta, Klok menyebut ini pertandingan besar, apalagi kedua tim sama-sama bertarung merebut gelar juara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *